News Photo

HUT KORPRI KE-46 “KERJA BERSAMA BERSAMA SETIA SEPANJANG MASA”

  • Rabu, 22 November 2017
Jakarta, 22 November 2017. Dalam rangka peringatan HUT Korpri ke-46, Ditjen PPKL Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) mengadakan Pameran, Bazaar, Paduan Suara, Lomba Kebersihan Tingkat Eselon 1 KLHK, Eco Office dan lomba menggambar untuk anak-anak.

Acara yang diadakan pada hari Rabu-Kamis tanggal 22-23 November 2017 bertempat di halaman kantor Ditjen PPKL dibuka oleh Ir. Hudoyo, M.M selaku dari Ketua Panitia Penyelenggara HUT Korpri ke-46 tahun 2017 Lingkup KLHK. Hudoyo yang menjabat Tenaga Ahli Menteri LHK, dalam sambutannya mengatakan “Kementerian ini sejak penggabungan rasanya terpisah, maka dari itu dalam rangka HUT Korpri kali ini kita adakan kegiatan yang tersebar dimana-mana, yaitu di-Manggala, Kebon Nanas, Cimanggis, Bogor, dll, agar kita tahu bahwa Kantor kita tersebar diberbagai tempat”.

Pameran dan Bazaar yang diadakan oleh Ditjen PPKL dimulai pada pk. 09:00 WIB, sebanyak 24 stand pameran dan bazaar mengisi kemeriahan dalam Peringatan HUT Korpri ke-46 ini. Jenis produk yang ditawarkan terdiri dari produk makanan, minuman, fashion, alat rumah tangga aksesoris dan produk-produk kerajinan.

Selain itu, diadakan pula lomba Kerbersihan Kantor tingkat Eselon 1 KLHK dan Eco Office. Dimana kriteria penilaiannya mencakup ; kebersihan dan keindahan areal kantor, ruangan-ruangan kantor, collecting point-bank sampah serta efisiensi energi dan air.